Kapolres Rohil Jalin Sinergi dengan MUI untuk Wujudkan Pilkada Damai 2024

×

Kapolres Rohil Jalin Sinergi dengan MUI untuk Wujudkan Pilkada Damai 2024

Bagikan berita
Kapolres Rohil Jalin Sinergi dengan MUI untuk Wujudkan Pilkada Damai 2024
Kapolres Rohil Jalin Sinergi dengan MUI untuk Wujudkan Pilkada Damai 2024

SINGGALANG RIAU - Dalam upaya menciptakan suasana kondusif jelang Pilkada Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) tahun 2024, Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni menggandeng Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Rohil.

Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama berlangsungnya tahapan pemilu.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Rohil usai melakukan kunjungan silaturahmi ke Ketua MUI Kabupaten Rohil, H. Suhaimi Hasyim, di Kantor Depag Kabupaten Rokan Hilir, Kepenghuluan Bagan Barat, Bagan Siapi-api, Kamis (3/10/2024).

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres didampingi oleh Kapolsek Bangko, Kompol I.M.T Sinurat.

“Kunjungan silaturahmi ini merupakan langkah penting untuk membangun sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama tahapan Pilkada 2024,” ujar Plh Kasi Humas Polres Rohil, Ipda Edi Purnomo.

MUI Kabupaten Rohil menyambut baik ajakan kerja sama ini. Mereka memberikan apresiasi kepada Kapolres Rohil atas inisiatifnya dan menyatakan kesiapan untuk berkolaborasi demi mewujudkan Pilkada yang damai dan kondusif di wilayah Rohil.

Sinergi ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Lancang Kuning yang dicanangkan untuk memastikan keamanan selama masa pemilu.

MUI dan Polres Rohil berkomitmen untuk bersama-sama menjaga stabilitas wilayah sehingga pesta demokrasi dapat berjalan dengan aman dan lancar.(*)

Editor : R. Zikri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini