SINGGALANG RIAU - Pemandangan tak biasa terlihat di Kantin milik Kholid, yang terletak di Dusun Sukajadi, Kepenghuluan Bangko Permata, Kecamatan Bangko Pusako, pada Minggu pagi (29/9/2024).
Kantin yang biasanya hanya dipenuhi oleh para pelanggan yang sarapan, kali ini tampak berbeda.
Bhabinkamtibmas Bangko Permata, Bripka Denny V. Nainggolan, terlihat akrab berdiskusi dengan sejumlah warga setempat.
Suasana yang hangat tersebut adalah bagian dari kegiatan Sambang Warga dalam rangka Cooling System, sebuah inisiatif yang digagas Polri melalui Operasi Mantap Praja 2024.
Tujuan utamanya adalah memastikan keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya tahapan Pilkada di wilayah Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir.
Bripka Denny, yang bertugas sebagai penghubung antara masyarakat dan Polri, menyampaikan pesan-pesan penting dari Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal.
Pesan tersebut berfokus pada pentingnya menjaga kedamaian dan persatuan, meskipun terdapat perbedaan pilihan politik."Kami mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga kedamaian selama Pilkada 2024 ini. Perbedaan pilihan adalah hal yang wajar, namun jangan sampai hal tersebut memicu konflik di tengah masyarakat," ujar Bripka Denny.
Kegiatan sosialisasi yang dilakukan di kantin tersebut merupakan salah satu strategi pendekatan langsung ke masyarakat.
Polri berharap pesan-pesan tersebut bisa lebih mudah dipahami dan diterima oleh masyarakat melalui percakapan informal di warung-warung, yang menjadi pusat interaksi sehari-hari.
Editor : R. Zikri