Tragis! Pelajar SMP di Pinggir Tewas Terbakar, Diduga Percikan Listrik Saat Cas HP

×

Tragis! Pelajar SMP di Pinggir Tewas Terbakar, Diduga Percikan Listrik Saat Cas HP

Bagikan berita
Tragis! Pelajar SMP di Pinggir Tewas Terbakar, Diduga  Percikan Listrik Saat Cas HP
Tragis! Pelajar SMP di Pinggir Tewas Terbakar, Diduga Percikan Listrik Saat Cas HP

SINGGALANG RIAU – Kebakaran tragis terjadi di sebuah rumah kontrakan di Jalan Lintas Duri-Pekanbaru, Simpang Intan, Desa Tengganau, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, Minggu (2/3/2025) sore.

Naas, seorang pelajar SMP bernama Yoga (14), tewas setelah api melahap rumah yang ditempati bersama ibunya, Siti Naisa, dan saudara kembarnya bernama Yogi tersebut

Kapolsek Pinggir, Kompol Nursyafniati, mengungkapkan bahwa kebakaran diduga dipicu oleh percikan arus listrik saat korban sedang mengisi daya ponsel sambil tiduran.

"Dari hasil olah TKP, dugaan sementara kebakaran terjadi akibat percikan listrik saat korban bermain handphone dalam kondisi sedang diisi daya yang direspon cepat dengan bensin yang disimpan untuk dijual eceran," ujar Kompol Nursyafniati, Senin (3/3/2025).

Berdasarkan keterangan saksi, peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 17.30 WIB. Saat itu, Yoga sedang bermain HP dalam kondisi diisi daya, sementara saudara kembarnya, Yogi, berada di kamar terpisah.

Di bawah tempat tidur korban, terdapat satu jerigen bensin yang hendak dijual ibunya sebagai tambahan usaha.

Ibu korban yang saat itu sedang berbincang dengan pelanggan dikagetkan dengan teriakan anaknya dari dalam rumah.

Namun, saat pintu dibuka, api sudah membesar dan tubuh Yoga dalam kondisi terbakar. Ia berusaha meraih tangan anaknya, tetapi api terlalu besar. Akibatnya, tangan dan wajah Siti ikut terbakar.

Melihat kejadian itu, Yogi langsung keluar rumah meminta bantuan warga. Warga pun berupaya memadamkan api secara manual dengan ember air, tetapi karena rumah semi permanen itu sebagian besar terbuat dari kayu, api dengan cepat melahap seluruh bangunan.

Sekitar pukul 18.00 WIB, regu Damkar Kecamatan Pinggir tiba di lokasi dan langsung melakukan pemadaman. Api akhirnya berhasil sepenuhnya dipadamkan pada pukul 18.20 WIB.

Editor :
Komisi Pemilihan Umum Provinsi Riau
Bagikan

Berita Terkait
Terkini