Ribuan Personel Disiagakan Selama Kunjungan Presiden Jokowi di Riau

×

Ribuan Personel Disiagakan Selama Kunjungan Presiden Jokowi di Riau

Bagikan berita
Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal.(ist)
Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal.(ist)

SINGALANG RIAU - Sebanyak 1.200 lebih personel gabungan lengkap dengan peralatannya disiagakan selama kunjungan kerja Presiden RI Joko Widodo di Provinsi Riau.

Hal itu disampaikan Kapolda Riau Mohammad Iqbal saat Apel gelar kesiapan pasukan dan alutsista di Halaman Kantor Gubernur Riau Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru, Rabu (29/05/2024).

"Ribuan personel ini sudah sangat siap melaksanakan management keamanan VVIP kerja presiden RI yang akan terlaksana Jumat 31 Mei," katanya.

Kapolda juga memerintahkan kepada para perwira melaksanakan Quality Control dengan baik dan profesional.

"Laksanakan betul hal-hal yang sudah diatur di dalam standar operasi dalam norma-norma dan aturan yang sudah dilatihkan," pungkas Kapolda.

Tak hanya itu, Iqbal menegaskan untuk semua personil menjaga kesehatan.

"Mari senantiasa bedoa agar ikhtiyar dan pelaksanaan pengamanan kunjungan Presiden berjalan lancar," tutupnya

Kontributor: Mhd Ihsan

Editor : Mhd Ihsan
Bagikan

Berita Terkait
Terkini