Singgalang Riau - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Provinsi Riau dari Januari hingga Juli 2024, sudah sebanyak 1.073,91 hektar lahan terbakar.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau, Edy Afrizal, membenarkan hal tersebut.
"Saat ini, kebakaran hutan dan lahan terluas terjadi di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) yang mencapai hampir 422,45 hektar," ujarnya.
Selanjutnya disusul daerah Dumai mencapai 191,8 hektar dilanjutkan Kepulauan Meranti mencapai 151,64 hektar, Pelalawan 128,23 hektar, Bengkalis 69,83 hektar, Rohul 37 Hektar, Siak 30,19 hektar, Inhil 26,3 hektar, Kampar 10,55 hektar, Rohul 2,5 hektar, Pekanbaru 2,12 dan terakhir Kuantan Singingi dengan titik api terendah seluar 1,3 hektar.
Diketahui Karhutla banyak terjadi di lahan gambut milik warga.
BPBD Provinsi Riau terus melakukan pencegahan dan pemadaman di titik-titik api yang terus bertambah di seluruh kabupaten dan kota se-Provinsi Riau."BPBD Riau telah menyiapkan 6 helikopter waterboming untuk melakukan pemadaman. Proses agak lama karena lahan gambut dan agak luas," tutupnya.
Kontributor: Mhd Ihsan
Editor : Mhd Ihsan