Forkopimda Pekanbaru Ajak Bapaslon Jaga Pilkada Damai 2024

×

Forkopimda Pekanbaru Ajak Bapaslon Jaga Pilkada Damai 2024

Bagikan berita
Forkopimda Pekanbaru Ajak Bapaslon Jaga Pilkada Damai 2024
Forkopimda Pekanbaru Ajak Bapaslon Jaga Pilkada Damai 2024

SINGGALANG RIAU - Polresta Pekanbaru bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Pekanbaru melaksanakan kunjungan silaturahmi ke seluruh Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru yang telah terdaftar untuk Pilkada pada 27 November 2024.

Kegiatan yang berlangsung pada Selasa (3/9/2024) ini merupakan langkah awal menciptakan suasana Pilkada yang aman dan kondusif.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa, dan didampingi Wakapolresta Pekanbaru AKBP Hengky Poerwanto serta Dandim 0301/Pekanbaru Kolonel Sri Marantika Beruh. Hadir pula Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru dan sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Silaturahmi dimulai sejak pagi hari dengan kunjungan ke Bapaslon Muflihun dan Ade Hartati di Jalan Bakti, Tangkerang Labuai, Bukit Raya.

Rombongan kemudian melanjutkan kunjungan ke Bapaslon Edy Nasution dan Destrayani Bibra di Tenayan Raya.

Pada sore harinya, Forkopimda mengunjungi Bapaslon Instiawati Ayus dan Taufiq Arrahman, Bapaslon Agung Nugroho dan Markarius Anwar, dan diakhiri dengan kunjungan malam ke Bapaslon Ida Yulita Susanti dan Kharisman Risanda.

Kunjungan ini disambut hangat oleh para Bapaslon dan partai pengusung yang hadir. Pj Walikota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa, menekankan pentingnya sinergi semua pihak dalam menciptakan suasana Pilkada yang kondusif.

“Selain menjalin silaturahmi, kegiatan ini juga bertujuan memberikan gambaran umum tentang program Pemko Pekanbaru ke depan, serta mengajak semua pihak untuk menjaga stabilitas dan keamanan selama proses Pilkada,” ujar Risnandar.

Dalam kesempatan yang sama, Wakapolresta Pekanbaru AKBP Hengky Poerwanto menyampaikan bahwa Polresta Pekanbaru telah menggelar Operasi Mantap Praja 2024 sebagai bentuk kesiapan dalam menjaga keamanan Pilkada.

“Polresta Pekanbaru dan jajaran siap menjamin terselenggaranya Pilkada yang aman, damai, dan kondusif. Ini adalah bukti kenetralan Polri selama proses Pilkada berlangsung,” ungkapnya.

Editor : Mhd Ihsan
Bagikan

Berita Terkait
Terkini