Jelang Pencabutan Nomor Urut, Kapolres Rohil Ingatkan Pentingnya Keamanan Pilkada

×

Jelang Pencabutan Nomor Urut, Kapolres Rohil Ingatkan Pentingnya Keamanan Pilkada

Bagikan berita
Jelang Pencabutan Nomor Urut, Kapolres Rohil Ingatkan Pentingnya Keamanan Pilkada
Jelang Pencabutan Nomor Urut, Kapolres Rohil Ingatkan Pentingnya Keamanan Pilkada

SINGGALANG RIAU - Para pendukung Pasangan Calon (Paslon) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Rokan Hilir (Rohil) diingatkan agar selalu menjaga situasi tetap kondusif.

Pesan itu diingatkan Kapolres Rohil, AKBP Isa Imam Syahroni melalui Plt Kasi Humas Polres Rohil, Ipda Edi Purnomo menjelang proses pencabutan nomor urut di Gedung Misran Rais, pusat pemerintahan Kabupaten Rokan Hilir,Senin (23/9/2024) pagi.

“Kami meminta agar kedua Paslon dan seluruh pendukungnya menerima hasil pencabutan nomor urut dengan penuh kedewasaan," katanya.

Tak hanya itu, para pendukung Paslon dihimbauagar bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban agar Pilkada dapat berjalan damai.

Dalam instruksinya,Kapolres juga menekankan bahwa personel kepolisian telah disiagakan untuk mengamankan acara tersebut dengan pendekatan humanis dan profesional, sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku.

“Personel yang bertugas telah disiapkan dengan baik, mereka akan menjalankan tugas pengamanan secara ekstra dan penuh tanggung jawab,” tambah Ipda Edi Purnomo.

Menurut laporan terakhir, situasi di lapangan masih dalam kondisi aman dan terkendali.

Pihak kepolisian berharap, suasana kondusif ini dapat terjaga hingga seluruh rangkaian Pilkada selesai.(*)

Editor : R. Zikri
Bagikan

Berita Terkait
Terkini