Pemuda dan Mahasiswa Riau Serukan Aksi Tuntut Skandal Korupsi di PT PHR

×

Pemuda dan Mahasiswa Riau Serukan Aksi Tuntut Skandal Korupsi di PT PHR

Bagikan berita
Pemuda dan Mahasiswa Riau Serukan Aksi Tuntut Skandal Korupsi di PT PHR
Pemuda dan Mahasiswa Riau Serukan Aksi Tuntut Skandal Korupsi di PT PHR

SINGGALANG RIAU - Aliansi Gerakan Pemuda dan Mahasiswa Riau menggelar demonstrasi di depan kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau pada Kamis (15/8/2024).

Mereka menyampaikan delapan tuntutan terkait dugaan skandal korupsi di PT Pertamina Hulu Rokan (PHR).

Pantauan Singgalang, para demonstran mengenakan kaos putih dengan pesan-pesan protes, membawa spanduk dan bergantian berorasi di atas mobil komando.

Salah satu orator, Rafael Siregar, mengatakan bahwa aksi mereka bertepatan dengan persiapan menyambut Hari Kemerdekaan RI ke-79.

Rafael menyatakan bahwa ada ketidakadilan di PT PHR, yang seharusnya meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama pemuda, namun malah terlibat dalam skandal korupsi.

Ia menegaskan bahwa mereka akan terus mengawal kasus ini dan meminta Kejati Riau untuk segera mengusutnya.

Orator lainnya, seperti Govinda dan Fahrizal dari KNPI Riau, menguatkan pernyataan Rafael.

Mereka mengingatkan bahwa ini adalah aksi ketiga mereka dan bahwa kasus korupsi di PHR sudah dilaporkan berulang kali hingga ke Komisi III DPR RI.

Meski mereka awalnya berniat menyampaikan tuntutan langsung kepada Kepala Kejati Riau, Akmal Abbas, yang sedang berada di luar kota, akhirnya mereka menyampaikan tuntutan kepada Kepala Seksi Bidang Intelijen Kejati Riau.

Delapan tuntutan tersebut di antaranya adalah:

Editor : Mhd Ihsan
Bagikan

Berita Terkait
Terkini