Begini Meriahnya Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Mapolda Riau

×

Begini Meriahnya Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Mapolda Riau

Bagikan berita
Begini Meriahnya Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Mapolda Riau
Begini Meriahnya Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Mapolda Riau

SINGGALANG RIAU - Nonton Bareng (Nobar) pertandingan Indonesia vs Uzbekistan di Mapolda Riau meriah dan bertabur hadiah

Sekitar sepuluh ribu lebih warga dan pecinta sepakbola Nobar bersama Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, Senin (294/2024) malam.

Pantauan Singgalang, halaman yang biasa digunakan untuk apel pasukan itu penuh sesah, bahkan ada yang rela nonton dari jarak 3-4 meter.

Jalannya Pertandingan

Sepanjang laga, Timnas Garuda muda tak dapat tampil maksimal cendrung bertahan hingga babak pertama usai, skor 0-0.

Memasuki babak kedua, timnas berhasil mencetak gol dari kaki Ferarri yang merupakan anggota Polri, namun gol tersebut di anulir wasit (VAR) dianggap offside.

Justru Ubekistan balik menyerang dan menciptakan gol pertama, kemudian M.Rizki Ridho melakukan pelanggaran keras dan terkena kartu merah, namun perlawanan tetap berlanjut hingga tercipta gol ke dua untuk uzbekistan.

Meski anak asuhan Shin Tae Yong sudah berusaha keras namun dewi fortuna belum memihak hingga laga usai timnas garuda kalah 2-0 dari uzbekistan

Seusai laga, Kapolda Riau Irjen M Iqbal yang menyaksikan langsung pertandingan menyatakan tidak kecewa dengan hasil yang di raih Garuda Muda. Jenderal bintang dua ini justru bangga karena dengan perjuangan M Rizki Ridho dkk.

"Saya tidak melihat ini sebuah kegagalan. Perjuangan skuad Garuda Muda sudah maksimal, namun penampilan Uzbekistan sedikit lebih baik, " ujar M Iqbal.

Editor : Mhd Ihsan
Bagikan

Berita Terkait
Terkini