Begini Meriahnya Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Mapolda Riau

×

Begini Meriahnya Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Mapolda Riau

Bagikan berita
Begini Meriahnya Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Mapolda Riau
Begini Meriahnya Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Mapolda Riau

Irjen M Iqbal sangat mengapresiasi perjuangan Timnas U-23 yang sejauh ini telah mencatat sejarah untuk pertama kalinya berlaga di Piala Asia U-23 di Qatar.

"Semangat juang dan nasionalisme Timnas Garuda Muda cukup tinggi dan sangat luar biasa, walaupun hasilnya bagi saya tidak mengecewakan. Kalau tadi gol tidak dianulir wasit (VAR), saya kira ini akan berbanding terbalik," ucapnya.

Untuk nonton bareng pertandingan semi-final ini, kata Irjen M Iqbal, dirinya melihat antusias pendukung di Mapolda Riau cukup tinggi. Ini terbukti penuh sesaknya penonton diperkiran 10 rb lebih yang memadati lapangan Polda Riau.

"Semangatnya adalah bagaimana jiwa nasionalisme ditunjukkan di Kota Pekanbaru ini. Bukan hanya di lapangan Polda Riau ramai, tetapi di tempat-tempat lain juga penuh sesak. Dukungan terhadap skuad Garuda Muda sangat luar biasa, " pungkasnya.

Selain acara nonton bareng bersama supporter, Polda Riau juga memberikan sejumlah bingkisan kepada para pendukung yang beruntung menjawab pertanyaan dari pembawa acara sebelum laga dimulai.

Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Uzbekistan:

Indonesia:

Ernando Ari; Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Justin Hubner; Muhammad Fajar Fathur Rahman, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Pratama Arhan; Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta, Marselino Ferdinan.

Uzbekistan:

Abduvakhid Nematov; Zafarmurod Abidarhmatov, Abdukodir Khusanov, Alibek Odilov, Rakhmijonov Asadbek; Umarali Rakhmonaliev, Hojimat Erkinov, Abbosbek Fayzullaev, Abdurauf Buriev; Alisher Odilov, Ulugbek Khoshimov.

Editor : rahmat
Bagikan

Berita Terkait
Terkini