SINGGALANG RIAU - Pemandangan menarik terlihat di Kedai Kopi yang berada di Jalan Kusuma Bhakti Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya Kota Pekanbaru saat TNI - Polri dan Pemerintah Daerah menyambangi warga setempat pada Rabu, (13/11/2024) siang.
Kegiatan sambang warga tersebut merupakan bentuk kekompakan dan sinergitas Tiga Pilar dari unsur TNI- Polri dan Pemerintah Daerah yang juga dihadiri Lurah Air Dingin, Bhabinkamtibmas Kelurahan Air Dingin dan Babinsa Kelurahan Air Dingin.
Dalam kegiatan itu,Kapolsek Bukit Raya Kompol Syafnil, mengatakan bahwa kegiatan itu dalam rangka cooling system untuk menimalisir kendala yang bisa terjadi selama Pilkada berlangsung.
"Upaya ini diharapkan dapat meminimalisir potensi konflik dan menjamin kelancaran seluruh tahapan Pilkada serentak Tahun 2024," ujar Kompol Syafnil, Kamis, (14/11/2024).
Kompol Syafnil menambahkan sinergitas Tiga Pilar itu dapat mendongkrak dan meningkatkan efektivitas demi terciptanya Kondusifitas Jelang Pilkada Tahun 2024.
"Sinergitas antara TNI-Polri dan pihak Kelurahan Air Dingin, sangat vital dalam menjaga stabilitas keamanan, terutama dalam menghadapi Pilkada serentak Tahun 2024 yang tentunya penuh dengan dinamika politik," kata Kompol Syafnil.Kehadiran Polri di tengah masyarakat melalui kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan publik (public trust) dan kemitraan antara Kepolisian, TNI hingga Pemerintah Daerah dan masyarakat.
Dengan adanya kerja sama yang baik, diharapkan setiap elemen memiliki kesadaran dan partisipasi aktif dalam memelihara keamanan serta ketertiban selama proses pemilihan berlangsung.(*)
Editor : R. Zikri