"Kami menyambut baik kehadiran Kapolda di Balai Adat ini. Ini adalah bentuk silaturahmi yang menunjukkan kedekatan antara aparat dan masyarakat adat," ungkapnya.
Ia juga menyampaikan bahwa LAMR akan menggelar Hari Adat Sedunia pada 9 Agustus 2025 mendatang, bertepatan dengan Hari Jadi Provinsi Riau.
"Program ini sejalan dengan visi Polda Riau dan Pemerintah Provinsi Riau, yakni menggelar kegiatan besar untuk serantau Melayu," jelas Datuk Seri Taufik.
Menurutnya, kerja sama LAMR dan Polda Riau selama ini berjalan cukup baik, terutama dalam menjaga lingkungan dan ketertiban sosial dan dapat memperkuat kolaborasi antara ulama, umara, dan lembaga adat dalam menjaga kondusivitas, mempererat ukhuwah Islamiyah.(*) Editor : Editor Riau