SINGGALANG - Gerindra godok kader internal untuk diusung sebagai calon wali kota (Cawako) di Pilkada Surabaya 2024, Ahmad Dhani masuk bursa.
Menariknya, dari 4 nama yang digodok itu, ada nama musisi Indonesia, Ahmad Dhani.
Melansir dari YouTube Kompascom Reporter on Location, Rabu, 15 Mei 2024, Pada Pileg 2024 lalu, Ahmad Dhani berhasil lolos menjadi anggota DPR RI daerah Surabaya-Sidoarjo dengan 134.227 suara.
Selain Ahmad Dhani, ada pula nama Kharisma Febriansyah, Hadi Dediansyah, hingga caleg DPRD Jatim Cahyo Harjo.
Ketua DPD Gerindra Jatim Anwar Sadad pun menyebutkan, partainya memiliki stok kader mumpuni untuk berkontestasi di Surabaya.
Sedangkan di Surabaya sendiri, Partai Gerindra jadi "runner up" dibawah PDi Perjuangan.Partai Gerindra mendapat 8 kursi. Sedangkan PDI-P mengoleksi 11 kursi.
Sementara nama yang mengemuka dan dipastikan kembali bertarung di Pilkada 2024 adalah Eri Cahyadi-Armudji.
Keduanya diketahui sudah mengembalikan formulir pendaftaran ke PDI-P, PKB, PPP, hingga Partai Demokrat. (*)
Editor : RC 021Sumber : YouTube Kompascom Reporter on Location